SERANG – Dalam rangka pencegahan penyebaran covid-19, Muspida Kabupaten Serang dalam hal ini, Pemerintah Kabupaten Serang bersama Polres Serang dan Kodim 0602/Serang melaksanakan kegiatan Pencanangan Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya 2020, di Kampung Panebong Curug, Desa Nambo Ilir, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Kamis (25/6/2020).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres Serang, Bupati Serang, Kasdim 0602/Serang, Waka Polres Serang, Kadis DPMD Kabupaten Serang, PLT Kadinkes Kabupaten Serang, Kasat Binmas Polres Serang, Kapolsek Jajaran Polres Serang, Danramil Cikande, Camat Kibin, Unsur Muspika Kecamatan Kibin, Kepala Desa Se Kecamatan Kibin, Tomas, Toga Desa Nambo Ilir, Warga Masyarakat setempat.
Pada kesempatan tersebut, Kapolres Serang AKBP Mariyono mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka untuk Pencanangan Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya 2020 dalam rangka untuk mencegah akan penyebaran Wabah Pandemi COVID-19 khususnya di Kabupaten Serang.
Mariyono mengatakan, pada penyebaran di wilayah hukum Polres Serang ada 35 pasien yang terkonfirmasi positif covid-19, diantaranya 26 pasien dinyatakan sembuh dan 9 pasien sedang dilakukan perawatan.
Ia menyebutkan, pada awalnya adanya 1 (Satu) orang yang ada di Daerah Penjaringan mengalami kecelakaan namun di tolong oleh banyak orang, akan tetapi korban kecelakaan tersebut ternyata Positif sehingga menimbulkan penularan terhadap Perawat yang menolong tersebut.
“Kami harapkan, Desa Nambo Ilir Kecamatan Kibin ini merupakan salah satu Desa yang memenuhi syarat dan masyarakatnya juga peduli akan kebersihan dan kesehatan lingkungan,” ujar Mariyono.
“Semoga dengan adanya kegiatan Pencanangan Kampung Tangguh dapat memotivasi akan kebersihan lingkungan sehingga bisa mencegah penyebaran covid-19 di wilayah Kabupaten Serang,” pungkasnya.
Senada dengan Kapolres Serang, Bupati Serang Hj. Ratu Tatu Chasanah menyampaikan, kegiatan Pencanangan Kampung Tangguh ini dilaksanakan dalam rangka untuk Pencanangan Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya 2020 dalam rangka untuk mencegah akan penyebaran Wabah Pandemi covid-19 khususnya di Kabupaten Serang.