Close Ads
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

10 Orang Terpapar Covid-19, Kecamatan Sukadiri Kini Berstatus Zona Merah

Kabupaten Tangerang  

Yandri Pramana, Camat Sukadiri Kabupaten Tangerang. (Foto: Juliadi/infotangerang.co.id)
Advertisement

KABUPATEN TANGERANG – Kasus pasien yang terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19) di Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang bertambah setelah dilakukan tes swab.

Sebelumnya dr Dicky mengatakan, ada seorang bidan di puskesmas sukadiri terpapar covid-19 setelah dilakukan tes swab PCR terlebih dahulu sembari menunggu hasil tes swab 9 orang berikutnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, dari hasil tes 9 orang tersebut dinyatakan positif covid-19. “Keseluruhan kini ada 10 orang terpapar virus corona,” kata dr Dicky Kepala UPT Puskesmas Sukadiri saat dihubungi infotangerang.co.id melalui pesan whatsapp pribadinya, Rabu (02/9/2020).

Baca juga:  Sesosok Mayat Pria ditemukan di Pantai Tanjung Pasir

“Pelayanan puskesmas kita 2 kali tutup, tanggal 27 dan 28 Agustus setelah terkonfirmasi positif pertama 1 orang. Lalu berikutnya tanggal 1 dan 2 September kita menunggu hasil pemeriksaan swab seluruh staf puskesmas yang ada riwayat kontak langsung dengan pasien positif yg pertama, dan hasilnya total 10 orang positif terpapar covid-19,” jelas dr Dicky menambahkan.

Baca juga:  Terima Kunjungan DPD KNPI, Ini Pesan Bupati Tangerang

“Besok kita akan swab lagi 25 orang yg kontak langsung dengan penderita positif,” ujarnya.

Dilain pihak, Camat Sukadiri Yandri Pramana menurut data yang diterima olehnya sebanyak 10 orang positif corona, yang terdiri dari aparatur puskesmas dan internal tenaga medis.

Advertisement

Advertisement

Scroll to Continue With Content

Iklan

Advertisement