Close Ads
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kelurahan Pabuaran Tumpeng Santuni 80 Anak Yatim Ditengah Pandemi Corona

Kabupaten Tangerang  

Advertisement

KOTA TANGERANG – Ditengah pandemi covid-19 Kelurahan Pabuaran Tumpeng bersama dengan rumah sakit Sari Asih Karawaci adakan santunan anak yatim. Santunan berupa sembako untuk warga Kelurahan Pabuaran Tumpeng, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Jumat (11/9/2020).

Kepala Kelurahan Pabuaran tumpeng, Ujang Soleman mengatakan bahwa bantuan untuk anak yatim kali ini bersumber dari swadaya karyawan rumah sakit Sari Asih Karawaci Kota Tangerang.

Baca juga:  MUI Tangerang Dukung Komjen Lestyo Sigit Prabowo Jadi Kapolri

“Santunan 80 orang anak yatim kerjasama dengan rumah sakit Sari Asih Karawaci. Dalam hal ini kita tentunya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Sari Asih,” tuturnya.

Dikatakan Ujang, santunan biasa dilakukan dua kali dalam setahun. “Seharusnya santunan yatim di kelurahan ini dalam setahun dua kali sebanyak 150 orang, kita kasih saat ini dari Sari Asih. Berarti kita kedepannya santunan untuk yang belum nerima, jadi semua akan terayomi,” ucapnya.

Baca juga:  Dapur Umum Koramil 09 Mauk Distribusikan Nasi Bungkus di Tiga Desa

Santunan tersebut, lanjut Ujang menjelaskan, merupakan sumbangan yang di kumpulkan dari para karyawan rumah sakit Sari Asih. Dikumpulkan dari mulai seribu rupiah setelah terkumpul banyak baru disalurkan.

“Santunan ini adalah bentuk kepedulian dari pada karyawan Sari Asih yang mengumpulkan sumbangan mulai dari seribu rupiah,” terangnya.

Advertisement

Advertisement

Scroll to Continue With Content

Iklan

Advertisement